Masih Ingatkah Leluhur dengan Keluarganya?
Saya ingin menanyakan tentang pelimpahan jasa. Dengan melakukan pelimpahan jasa berarti kita melakukan kebajikan atas nama sanak keluarga yang telah meninggal. Bila sanak keluarga itu merasa ikut berbahagia atas perbuatan kita maka hal tersebut akan dapat membantunya terlahir di alam yang lebih baik. Pertanyaan saya, jika demikian yang terjadi, apakah berarti ia juga masih ingat dengan sanak keluarganya semasa ia di alam manusia?
Ersy, Jakarta Barat
Jawaban dari Y.M. Bhikkhu Uttamo:
Namo Buddhaya,
Memang ada beberapa alam kehidupan yang masih ingat kehidupannya yang lampau, salah satunya adalah alam Paradattupajivika Peta. Pada jenis Peta inilah para leluhur hidup dan menunggu ‘kiriman’ jasa baik yang dilakukan oleh para keluarganya. Kalau dia melihat keluarganya berbuat baik atas namanya, maka ia merasa berbahagia. Kebahagiaan dalam pikiran karena melihat orang lain berbuat baik inilah yang merupakan kamma baiknya yang baru. Dengan menambah pikiran baiknya ini terus menerus, ia akan meninggal dari alam Peta yang sekarang untuk terlahir kembali di alam yang lebih baik..
Semoga semua mahluk berbahagia