Home » Tanya Dhamma

Yang Paling Penting dalam Hidup ini

22 October 2007 No Comment
Namo Buddhaya,
Apa yang paling penting dalam hidup ini? Apakah yang bisa diletakkan di atas mencari uang” jika pemimpin-pemimpin agama pun mencari hal yang sama?
Salam Dhamma,

Susy, Bandung

Jawaban dari Y.M. Bhikkhu Uttamo:
Namo Buddhaya,

Kepentingan dalam hidup akan tergantung pada masing-masing pribadi. Sesuatu yang dianggap penting oleh seseorang, tidak selalu dianggap penting oleh orang yang lainnya. Mungkin malah bisa sebaliknya, dianggap remeh oleh orang lain tersebut.

Dalam Dhamma, tujuan hidup manusia adalah bahagia di dunia dengan melaksanakan Buddha Dhamma, meninggal dan terlahir di alam surga, juga pencapaian Nibbãna baik dalam kehidupan ini maupun yang akan datang.

Tujuan kehidupan jangka pendek adalah kebahagiaan di dunia, dan ini baru bisa dicapai dengan memiliki uang sebagai alat, bukan sebagai tujuan. Para pemimpin agama, tentunya tidak salah apabila membutuhkan uang, karena mereka juga memiliki keluarga yang harus dihidupi serta dicukupi kebutuhannya. Namun, hendaknya dibedakan di sini, pemimpin agama yang mencari uang dengan cara yang benar atau salah, dan juga bagaimana mereka memandang uang sebagai alat atau sebagai tujuan.

Jadi, tegasnya, bukan merupakan kesalahan apabila seseorang, walau pemimpin agama mencari uang, namun kita hendaknya bisa menilai dari cara dia mencari serta pandangan dia tentang uang itu sendiri.

Semoga bermanfaat.

Semoga semua mahluk berbahagia.

Comments are closed.